BONE,— Pada Rabu, 28 Agustus 2024, Komandan Pusat Kesenjataan Artileri Medan (Danpussenarmed) Mayjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo, S.Sos. MM, bersama Ny. Henny Putranto Gatot, melakukan kunjungan kerja ke Batalyon Armed 21/Kawali. Sambutan hangat dari para prajurit menyemarakkan acara tersebut.
Setibanya, Danpussenarmed disambut dengan pengalungan selendang dan handbouquet oleh anak-anak anggota Yonarmed 21/Kawali, disertai jajar penghormatan serta penampilan Tari Padduppa. Dalam kunjungan ini, Danpussenarmed juga melakukan penanaman bibit Durian Musang King, peresmian pagar satuan, dan pengecekan alutsista.
Dalam sambutannya, Danpussenarmed menekankan komitmen prajurit untuk mengabdi dengan landasan keimanan, Pancasila, UUD 1945, Sapta Marga, sumpah prajurit, dan delapan wajib TNI. Ia mengingatkan pentingnya menjadi SDM unggul, profesional, dan bermental Sapta Marga.
“Sistem reward dan punishment harus adil dan bijaksana, dengan Binsat sebagai tanggung jawab bersama. Prajurit diharapkan menciptakan prestasi yang menghormati korps, menjaga tradisi, dan berbuat kebaikan di mana pun,” tegasnya.
Danpussenarmed juga mengingatkan untuk menghindari judi online dan bijak dalam bermedsos.
Danyonarmed 21/Kawali Mayor Arm Agung Yuhono, SE, mengungkapkan rasa terima kasih atas kunjungan dan motivasi yang diberikan oleh Danpussenarmed dan Ny. Henny Putranto Gatot Sri Handoyo.
Kunjungan ini juga dihadiri oleh Kolonel Arm Mudarto Nainggolan (Kasi Pers Kasrem 141/TP), Letkol Arm Dian Akhmad Arifandi (Dandim 1424/Sinjai), Letkol Arm Bani Kelana Sepang (Dandim 1414/Tana Toraja), Letkol Arm Kabit Bintoro Priyambodo, S.I.P (Dandim 1403/Palopo), Brigjen TNI Budi Suwanto (Dirsen Pussenarmed) dan Ny. Sry Ratna Wulandari Budi Suwanto, serta Kapt. Arm Ahmad Ufa Hizam (Kasi Siapsat Sdirsenad). (*).