KENDARI,—Kapolda Sultra Irjen Pol Dwi Irianto, S.I.K., M.Si membuka Rakernis gabungan 7 Direktorat, Bid Keu, dan Bid Humas Polda Sultra T.A 2024 di Claro Hotel Kendari, Rabu, 4 September 2024.
Rakernis kali ini bertema “Polda Sultra siap mendukung stabilitas kamtibmas yang kondusif dalam proses demokrasi guna percepatan transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.”
Acara ini tidak hanya berfokus pada efisiensi anggaran dan waktu, tetapi juga membahas strategi program dan kebijakan Polri serta agenda kamtibmas mendatang, menunjukkan soliditas dan sinergitas antar-satker di Polda Sultra.
Kapolda Sultra mengungkapkan bahwa gangguan keamanan dan kejahatan baru menjadi tantangan besar bagi Polri. Tugas utama Polri termasuk menegakkan hukum, memelihara kamtibmas, dan melayani masyarakat dengan baik.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meluncurkan program transformasi menuju Polri presisi, mencakup empat bidang: organisasi, operasional, pelayanan publik, dan pengawasan. “Keempat bidang ini bertujuan meningkatkan kepercayaan publik agar Polri dapat bertahan di tengah tantangan yang berkembang,” kata Kapolda.
Kapolda juga menekankan bahwa situasi global memerlukan Polri yang adaptif, profesional, dan unggul secara teknis, terutama menghadapi kejahatan transnasional yang semakin canggih.
Dalam menghadapi pilkada serentak 2024, Kapolda mengingatkan tentang kerawanan polarisasi masyarakat. “Personel Polda Sultra harus berperan sebagai elemen cooling system,” tambah Irjen Dwi Irianto.
Turut hadir Wakapolda Sultra Brigjen Pol Amur Chandra Juli Buana, S.H., M.H., pejabat utama Polda Sultra, dan ratusan personel dari berbagai direktorat. Rakernis juga diikuti Kapolres jajaran melalui zoom meeting. (*)